Review Deodoran Rexona Deodorant Men Deo Lotion Ice Cool

Rexona Deodorant Men Deo Lotion Ice Cool

Tangkal Bau Badan Dengan Deodoran


Untuk para cowok agar tampil maksimal di depan umum haruslah menjaga bau badan agar tidak bikin orang sekitar illfeel, biasanya saat berkeringat bau badan akan menyengat, jangan anggap sepele bau badan, karena hal ini bikin cewek-cewek menjauhi kamu. Apalagi buat kamu yang agak gemuk bau badannya pasti tambah berat.

Tentu saja kita tidak ingin orang-orang menjauhi kita karena bau badan, untuk menghindarinya kita harus melakukan perawatan tubuh antara lain pakek wewangian agar orang sekitar kita nyaman dengan keberadaan kita, serta diodoran agar ketiak kamu gak bau menyengat. kalau bau kecut orang akan berfikir kita jorok dan tidak bisa merawat tubuh dengan baik.

Pada kesempatan kali ini saya akan mereview produk Deodoran yang sudah saya pakai hampir setahun ini yaitu Rexona Deodorant Men Deo Lotion Ice Cool. Tulisan ini saya harapkan bisa jadi refrensi terutama buat kamu yang memang bermasalah dengan bau badan, sering bertemu orang lain dan sering berkumpul dengan orang lain.

Review Rexona Deodorant Men Deo Lotion Ice Cool untuk penggunaan sehari-hari.

Cara penggunaan deodoran  cukup keluarkan pasta dari sachet Rexona Deodorant Men Deo Lotion Ice Cool secukupnya (karena setiap orang beda luas ketiaknya) kemudian oleskan padaketiak kamu setelah mandi.

Biasanya waktu pakai produk ini adalah setelah selesai mandi pagi-pagi, dan setelah mandi sore sepulang kerja.

Produk ini dipakai pagi hari sampai sore tetap ampuh untuk menahan bau badan, bahkan sampe malem juga masih berasa manfaatnya.

Oh iya aku kerjanya di tempat ber AC, namun pernah dapet tugas di lapangan produk ini juga ampuh menahan bau badan yang di sebabkan keringat dari ketiak.

Alasan saya memakai deodoran ini adalah
1. Kemasan praktis, cocok buat cowok seperti saya yang gak mau ribet nyimpen barang-barang
2. Harga murah (kurang lebih Rp. 2000/sachet)
3. Pemakaian awet, cuma butuh 1 colek saja, satu sachet bisa dipakai sekitar seminggu.
4. Wanginya tahan lama, mampu menahan bau badan sepanjang hari. Tulisannya sih 48 jam tapi setelah mandi kan luntur jadi tetep pakai sehari 2 kali.

Informasi Produk

Komposisi : Water, Aluminium Chlorohydrate, Glyceryl Steare, Stearyl Alcohol, Steareth-20, Ceteary Alcohol, Perfume, Cyclopentasiloxane, Dimethicone Crosspolymer, Titanium Dioxide, Steareth-2.

Perhatian : Hanya untuk ketiak, jangan gunakan pada kulit terluka hentikan penggunaan, jika timbul iritasi. Tidak untuk ditelan.

Cara Penggunaan : Cukup gunakan seujung jari untuk tiap ketiak sehabis mandi dan usapkan dengan merata pada ketiak yang kering dan bersih.

0 Response to "Review Deodoran Rexona Deodorant Men Deo Lotion Ice Cool"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel