Pengalaman Test Thomas PPA Untuk Masuk Kerja

Email untuk Test PPA

Perusahaan Perekrut Menggunakan Test Thomas PPA


Tes Thomas PPA merupakan tes untuk mengetahui karakter calon karyawan atau karyawan yang telah bekerja, tes ini bertujuan untuk mengetahui karakter seseorang di dunia kerja, seperti bagaimana mereka berkomunikasi, apa yang memotivasi mereka, apakah kekuatan dan kelemahan mereka. Tentu informasi ini sangat dibutuhkan sebelum merekrut atau mempromosikan jawabatan karyawan. Agar perusahaan tidak salah dalam mengambil keputusan.

Saya mengikuti tes PPA ini karena ada sebuah Perusahaan Head Hunter ingin menawarkan kepada saya sebuah pekerjaan pada perusahaan Rokok Internasional. Waktu itu Tiba-tiba ada telpon dari telpon rumah dari Jakarta ( awalan 021 ), dalam pembicaraan telepon intinya apakah saya tertarik untuk tawaran peluang kerja di tempat baru, Posisi yang di tawarkan saat itu Senior Financial and Accounting. Saat itu saya mengiyakan tawaran tersebut.

Awal - awalnya saya di minta untuk meng update data CV (Curiculum Vitae ) dan apa saja Job Desk yang saya lakukan sebagai Finansial and Accounting selama ini, fasilitas apa yang di dapat dari perusahaan yang sekarang dan lain-lainnya. Kemudian pada telepon yang ke 3 saya di minta untuk mengikuti Tes PPA yang dilakukan secara online ( dibutuhkan koneksi internet), alamat link website akan dikirimkan lewat email.

Perekrut saya meminta untuk mengerjakan tes PPA dengan jujur dan spontan sesuai dengan keadaan diri saya yang sekarang dan tidak boleh berlama-lama dalam mengerjakan karena ada timernya, agar hasil tesnya akurat 

Akhirnya pada malam hari saya membuka email ternyata linknya sudah dikirim dari thomasinternational.net, Di email terdapat link menuju tes dan username beserta password nya.

Link undangan untuk tes Thomas PPA

Ada beberapa soal yang harus di jawab dengan mencentang pilihan dengan mouse dan di beri waktu sekitar 8 - 12 menit untuk mengerjakan tidak boleh lebih dari itu, karena hasilnya tidak akan akurat.

Setiap soal ada 4 pilihan, pilihlah yang paling sesuai dengan diri anda dan paling tidak sesuai dengan diri anda, jawab sejujur-jujurnya, karena waktu saya amati, jika kita mencoba memanipulasi jawaban maka jawaban pertanyaan berikutnya akan jadi rancu, karena semuanya saling berhubungan.

Contoh bentuk soal  dalam web Thomas PPA seperti ini, Pilihan jawabannya sangat setuju, setuju, netral, tidak setuju dan sangat tidak setuju. Kita disuruh untuk memilih jawaban yang paling sesuai dengan diri kita.


Setelah melaksanakan tes ini kita tidak dapat melihat hasil jawaban kita, 

Tips Untuk Menghadapi Tes Thomas PPA :


  1. Belajar tentang DISC ( Dominance, Inducement, Submission and Compliance ) maka kita akan sedikit paham dari maksud tes Thomas PPA ini. DISC merupakan tipe kepribadian dan bagaimana faktor disc akan mempengaruhi perilaku kita sehari-hari.
  2. Jawablah dengan jujur apa adanya, agar jawabannya terlihat alami dan hasilnya pun akurat.
  3. Laksanakan tes di tempat yang tenang dan saat santai (tidak sedang sibuk), karena tes ini waktunya sangat terbatas. gak lucu kan pas lagi tes kita di suruh bokap atau nyokap, ataupun ada yang manggil kita tiba-tiba tentu hal ini akan cukup mengganggu konsentrasi.
  4. Periksa koneksi internet dan keadaan laptop agar pada saat test tidak ada kendala, karena link dari thomasinternational.net, hanya bisa di buka satu kali, dan saya sudah mencobanya untuk membuka link itu kembali setelah melaksanakan test keluarnya seperti ini.


Itulah postingan saya tentang Pengalaman Test Thomas PPA Untuk Test Kerja,. Semoga bisa memberikan wawasan kepada teman-teman yang baru pertama kali akan melaksanakan test ini.

1 Response to "Pengalaman Test Thomas PPA Untuk Masuk Kerja"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel