Gampang Sakit? Inilah 19 Makanan Untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh, Yang Mudah Kita Dapatkan.

manggis jeruk parika brokoli bawang putih jahe bayam lidah buaya mengkudu yogurt kolostrum sapi almond kunyit teh hijau pepaya kiwi unggas kerang bij matahari
19 Makanan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh / sitem imun tubuh

Simzem.com - Disaat kita banyak perkerjaan, sering kecapekan, dan stress, maka sistem imun kita akan menurun. Apalagi jika kita jarang berolah raga dan beristirahat dengan cukup, sering bergadang larut malam kena angin malam, Tubuh akan mudah terserang penyakit seperti terkena pilek dan flu, apalagi saat pergantian musim.

Kita kadang tidak terpikirkan untuk mengkonsumsi makanan yang bisa meningkatkan kekebalan tubuh. yang merupakan salah satu cara meningkatkan daya tahan tubuh.

Untuk itu kita perlu perbaiki kebiasaan kita agar tidak terserang penyakit, dengan rajin berolah raga, istirahat dengan cukup, dan jangan lupa bahagia dengan referesing ke tempat hiburan. Kemudian ditambah dengan asupan nutrisi makanan seimbang yang dibutuhkan oleh tubuh.

Untuk itu berikan tubuh anda makanan-makanan berikut ini yang dapat membantu menjaga sistem kekebalan tubuh (sistem imun tubuh), dengan makanan ini sistem kekebalan tubuh akan menjadi lebih kuat setiap harinya jika kita mengkonsumsi secara rutin. tubuh tidak akan mudah terserang bakteri dan virus penyebab pilek dan flu ataupun penyakit yang lainnya.

Makan salah satu makanan ini terus-menerus secara rutin tidak akan cukup untuk melawan penyakit disaat kekebalan tubuh kita menurun. Perlu diingat bahwa untuk mencapai kesehatan tubuh kita memerlukan nutrisi yang tepat, kita juga harus memperhatikan ukuran porsi yang direkomendasikan untuk asupan nutrisi sehari-hari, sehingga didalam tubuh tidak terlalu banyak vitamin tertentu dan terlalu sedikit vitamin lainnya

Cara paling mudah untuk mendapatkan makanan peningkat kekebalan tubuh anda bisa pergi kepasar, kita bisa memilah-milah makanan yang diinginkan sesuai selera, untuk itu mari kita lihat makanan apa saja yang dapat meningkatkan sistem imun tubuh.

jarang tidur terkontminasi udara makanan tidak sehat jarang berolah raga lupa bahagia atau setress
Salah satu penyebab sistem imun / kekebalan tubuh menurun

1. Kulit Manggis

Mungkin selama ini kita tidak mengira bahwa kulit manggis dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, buah ini umumnya hanya dikonsumsi daging buahnya, tetapi tidak kulitnya alias langsung dibuang, karena anda membaca informasi ini, anda bisa mengkonsumsi kulit manggis untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

Manggis memiliki kandungan anti oksidan yang tinggi, yang sangat terkenal adalah xanthone yang bermanfaat sebagai anti peradangan (anti inflamasi), obat diabetes, anti kanker, anti jamur, anti bakteri. tak hanya itu saja didalam kulit manggis juga terdapat asam fenolat, tanin dan antosianin yang bermanfaat bagi kekebalan tubuh.

2. Buah Jeruk

Kebanyakan orang akan menambah asupan vitamin C pada saat musim penghujan atau pada saat perubahan  musim, ternyata vitamin C bisa menjaga sistem kekebalan tubuh berjalan 100 persen. Vitamin C ini diyakini akan meningkatkan produksi sel darah putih dalam tubuh, yang merupakan kunci untuk memerangi infeksi. buah jeruk yang sering digunakan meliputi

  • Jeruk Lemon
  • Jeruk Nipis
  • Jeruk Bali Merah (Grapefruit)
  • Jeruk keprok
  • Jeruk
  • Clementines (buah yang tumbuh di mediterania dan afrika selatan)

Karena tubuh anda tidak memproduksi atau menyimpannya, asupan harian vitamin C sangat penting untuk kesehatan, sehingga banyak sekali perusahaan farmasi yang menjual suplemen vitamin C. Hampir semua buah jeruk kaya akan vitamin C, dengan banyaknya pilihan jeruk kita bisa lebih mudah untuk mencampurkannya dengan makanan lain.

3. Paprika merah

Mayoritas kita berfikir bahwa jeruk merupakan sumber vitamin C paling banyak dari sayuran atau buah yang lain, ternyata tidak. Justru sayuran paprika merah memiliki kandungan vitamin C dua kali lipat dari buah jeruk, serta menjadi sumber yang kaya beta karoten. Vitamin C dalam Paprika merah untuk membantu menjaga kesehatan kulit, dan beta karoten membantu menjaga mata anda tetap sehat.

4. Brokoli

Brokoli merupakan gudang vitamin dan mineral. dalam sayuran ini terdapat vitamin A, C, dan E, serta berbagai antioksidan, brokoli merupakan salah satu sayuran sehat yang dapat dikomsumsi kapan saja. Agar manfaat super dari nutrisi brokoli tidak berkurang, jangan memasak brokoli terlalu lama, bahkan sebisa mungkin tanpa dimasak anda langsung memakannya.

5. Bawang putih

Bawang putih sering digunakan untuk bumbu masakan di seluruh dunia. Bawang putih dapat menambah semangat anda dan itu harus dimiliki untuk kesehatan anda. Pada awal peradaban manusia bawang putih sudah terkenal digunakan untuk melawan infeksi.

Menurut National Center for Complementary and Integrative Health, bawang putih juga dapat membantu dalam menurunkan tekanan darah dan memperlambat pengerasan arteri (Aterosklerosis), manfaat meningkatkan kekebalan tubuh dari bawang putih tampaknya datang dari konsentrasi berat senyawa yang mengandung sulfur, seperti allicin.

6. Jahe

Jahe merupakan herbal yang sering digunakan untuk menghangatkan tubuh saat udara dingin dan obat saat terkena pilek. manfaatnya seperti vitamin C, jahe juga membantu mencegah pilek. Tak disangka jahe juga digunakan dalam banyak makanan pencuci mulut yang manis, seperti muufin labu jahe, eskrim jahe sampai kue jahe, dan coklat bertopping jahe.

Jahe menghasilkan panas dalam bentuk gingerol, jahe merupakan kerabat dari capsaicin. Capsaicin merupakan cabe pedas dengan rasa yang khas. Jahe dapat membantu mengurangi nyeri kronis dan kemungkinan memiliki manfaat sebagai penurun kolesterol, menurut hasil dari percobaan hewan terbaru.

7. Bayam

Sayur bayam masuk dalam daftar ini bukan hanya karena bayam kaya akan vitamin C. Bayam juga mengandung berbagai antioksidan dan betakaroten, yang dapat meningkatkan kemampuan melawan infeksi, untuk membantu sistem kekebalan tubuh kita. Mirip dengan brokoli, bayam jangan dimasak terlalu lama untuk mendapatkan manfaat nutrisi didalamnya.

Dengan memasak bayam secepat mungkin atau bahkan tidak perlu dimasak tujuannya untuk mempertahankan kandungan vitamin A dan mengurangi asam oksalat.

8. Lidah Buaya

Mungkin aneh jika lidah buaya masuk dalam kategori ini, tapi jangan salah sangka ternyata lidah buaya bisa dikonsumsi untuk mengatasi masalah kesehatan, vitamin untuk daya tahan tubuh dalam lidah buaya terdapat vitamin A, C, D dan E, dan juga terdapat mineral asam folat, magnesium, kalsium, zink, zat besi, dan zat yang berguna bagi tubuh lainnya. 

mengandung banyak antioksidan yang bermanfat untuk kekebalan tubuh tubuh anda. Lidah buaya bisa diolah menjadi makanan, minuman, obat herbal dan untuk kecantikan.

9. Mengkudu

Buah ini telah lama digunakan sebagai obat tradisional untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan, mengkudu memiliki nilai nutrisi yang lengkap, terdapat vitamin, protein, mineral dan protein yang cukup untuk tubuh, terdapat juga selenium yang merupakan antioksidan yang hebat.

Ada zat anti bakteri yang dapat membentengi tubuh anda dari berbagai penyakit, zat anti sel kanker yang dapat melawan sel-sel yang tumbuh abnormal berpotensi menjadi kanker. Anda bisa mengkonsumsi mengkudu dengan cara di jus atau menggunakan sari mengkudu yang sudah berkemasan.

10. Yogurt

Ketika memilih yoghurt, pilihlah yogurt yang bertuliskan "live and active cultures" yang di cetak pada label. Menurut American Journal of Clinical Nutrition , budidaya yogurt seperti ini dapat membantu sistem kekebalan tubuh dalam melawan penyakit.

Yogurt juga merupakan sumber vitamin D, jadi cobalah untuk memilih merek yang diperkaya dengan vitamin D. Vitamin D membantu mengatur sistem kekebalan tubuh dan diperkirakan berpotensi meningkatkan pertahanan alami tubuh kita terhadap penyakit.

11. Kolostrum Sapi

Menurut penelitian kolostrum sapi sangat mirip dengan kolostrum manusia sehingga merupakan alternatif saat manusia tidak menghasilkannya, Kolostrum sapi sudah terkenal untuk imunitas tubuh, walaupun jarang digunakan  kecuali pada saat-saat tertentu.

Karena manfaatnya yang komplex dan harnganya relatif mahal, kolostrum memiliki kandungan pendukung imunitas tubuh manusia seperti Immunoglobulin, Lactoferin, Lactalbumin, Glycoprotein, Cytokines. Tak jarang kolostrum sapi dimanfaatkan untuk memulihkan masalah pencernaan, arthitis, alergi pada HIV dan auto imunitas.

12. Almond

Ketika vitamin datang untuk mencegah dan melawan pilek, vitamin E cenderung berada di belakang vitamin C. Namun secara umum vitamin E adalah kunci untuk sistem kekebalan tubuh yang sehat.

Vitamin E adalah vitamin yang larut dalam lemak, yang berarti membutuhkan kehadiran lemak agar diserap dengan baik oleh tubuh anda. Kacang-kacangan, terutama almond. Setengah takaran cangkir, yaitu sekitar 46 biji, almond yang telah dikupas menyediakan hampir 100 persen dari jumlah nutrisi harian yang disarankan.

13. Kunyit

Sebuah bahan utama dalam masakan seperti kari, warnanya kuning, rempah-rempah pahit ini telah digunakan selama bertahun-tahun sebagai antibiotik alami dan anti-inflamasi untuk mengobati osteoarthritis dan rheumatoid arthritis.

Juga, sebuah studi terbaru yang dipublikasikan di BBA Clinical menunjukkan bahwa kandungan yang tinggi akan  kurkumin, yang bisa memberikan kunyit dengan warna yang berbeda, telah terbukti membantu mengurangi kerusakan otot akibat olahraga.

(baca Obat Infeksi Kulit Dengan Kunyit Antibiotic Alami )

14. Teh hijau

Teh hijau dan teh hitam keduanya mengandung flavonoid, yang merupakan jenis antioksidan. Di mana teh hijau benar-benar unggul dalam kandungan epigallocatechin gallate, atau EGCG, antioksidan yang kuat lainnnya. Tetapi untuk proses fermentasi teh hitam banyak menghancurkan EGCG tersebut.

Untuk teh hijau, tidak seperti teh hitam, teh hijau dikukus dan tidak difermentasi, bisa mempertahankan kandungan EGCG. Tidak hanya itu, teh hijau juga merupakan sumber yang baik untuk asam amino L-theanine. L-theanine dapat membantu dalam memproduksi senyawa anti kuman di T-sel Anda.

15. Pepaya

Pepaya merupakan yang sarat dengan vitamin C. Anda mendapatkan 224 persen dari jumlah yang disarankan harian vitamin C dalam sebuah pepaya. Pepaya juga memiliki enzim pencernaan yang disebut papain yang memiliki efek anti-inflamasi dalam tubuh.

Buah pepaya juga mengandung kalium, vitamin B, dan folat, yang semuanya bermanfaat bagi kesehatan Anda secara keseluruhan.

16. Kiwi

Seperti pepaya, kiwi secara alami memiliki banyak nutrisi penting, termasuk folat, potassium, vitamin K, dan vitamin C. Vitamin C meningkatkan sel-sel darah putih untuk melawan infeksi, sedangkan nutrisi yang lain dalam buah kiwi ini bermanfaat untuk menjaga seluruh tubuh Anda berfungsi dengan baik.

Kiwi juga dapat melindungi anda dari masalah pernapasan, secara umummencegah komplikasi flu seperti batuk, mengi, dan asma.

17. Unggas

Ketika Anda sakit, sup ayam adalah lebih dari sekedar makanan yang membuat anda akan merasa baik dengan efek plasebo. Hal ini juga dapat membantu melindungi Anda dari sakit..

Unggas, seperti ayam dan kalkun, memiliki kandungan tinggi vitamin B-6. Seratus gram kalkun  atau daging ayam mengandung 40 sampai 50 persen dari jumlah yang disarankan harian Anda untuk vitamin B-6.

Vitamin B-6 adalah pemain penting dalam banyak reaksi kimia yang terjadi dalam tubuh. Ini juga penting untuk pembentukan sel darah merah baru yang sehat. Air kaldu atau tulang kaldu, yang diproduksi oleh tulang ayam yang di masak , mengandung gelatin, chondroitin, dan nutrisi lainnya membantu untuk penyembuhan usus dan menambah kekebalan tubuh.

18. Biji Bunga Matahari

Biji bunga matahari penuh dengan nutrisi, seperti fosfor, magnesium, dan vitamin B-6. Biji bunga matahari juga memiliki kandungan vitamin E yang tinggi, dengan 82 persen dari jumlah harian yang disarankan hanya dengan menyediakan biji matahari 1/4-cangkir untuk dikonsumsi .

Vitamin E adalah antioksidan kuat dan penting dalam mengatur dan menjaga fungsi sistem kekebalan tubuh.

Makanan lain dengan jumlah tinggi vitamin E termasuk alpukat dan sayuran hijau gelap.

19. Ikan Kerang-kerangan

Kerang memiliki resiko mengandung banyak polutan, bakteri dan virus dari laut, tetapi jika kerang yang anda beli dari penjual yang terpercaya atau supermarket hal itu bisa di minimalisir, kerang juga bisa di coba untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dari kandungan zinc yang terdapat pada kerang, tetapi hanya beberapa jenis kerang yang mengandung Zinc.

Zinc sering kali di abaikan karena banyak vitamin dan mineral yang lain, tapi zinc merupakan elemen yang sangat bisa mempengaruhi sistem kekebalan tubuh kita. Tubuh kita membutuhkan zinc sehingga sel-sel kekebalan tubuh kita dapat berfungsi sebagaimana dimaksud.

Varietas kerang yang tinggi zinc meliputi:

  • kepiting
  • remis
  • lobster
  • kerang

    Perlu diingat jangan berlebihan mengkonsumsi ikan kerang-kerangan harap sesuaikan dengan rekomendasi diet anda, karena jika terlalu banyak malah menghambat fungsi sistem kekebalan tubuh.

    Cara makan yang benar adalah awal yang baik, tetapi ada hal-hal lain yang dapat Anda lakukan untuk melindungi keluarga Anda seperti olah raga, kurangi stress, dan istirahat yang cukup, termasuk cara meningkatkan daya tahan tubuh selain dengan cara mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin untuk daya tahan tubuh.


    Terimakasih Kepada Sumber Artikel Saya Dibawah Ini :

    • https://marinki.org/2014/06/05/kolostrum-meningkatkan-imunitas-tubuh/
    • https://www.deherba.com/kandungan-kulit-buah-manggis.html
    • http://lifestyle.okezone.com/read/2016/07/14/481/1437741/ingin-tingkatkan-imunitas-dan-lebih-sehat-makan-lidah-buaya
    • http://www.healthline.com/health/food-nutrition/foods-that-boost-the-immune-system#Immuneboosters1

    0 Response to "Gampang Sakit? Inilah 19 Makanan Untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh, Yang Mudah Kita Dapatkan."

    Post a Comment

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel